Pendidikan

MTsN 1 Padangsidimpuan Gelar Simulasi Pra-KSM untuk Tingkatkan Kesiapan Siswa

Padangsidimpuan (Humas). Dalam rangka mempersiapkan peserta didik menghadapi ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tahun 2025, MTsN 1 Padangsidimpuan melaksanakan simulasi pra-KSM yang diikuti oleh para siswa pilihan dari berbagai bidang studi, seperti Matematika, IPA, dan IPS terintegrasi. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu, 6 Agustus 2025 di ruangan perpustakaan.

Simulasi ini bertujuan untuk mengukur tingkat kesiapan, kemampuan berpikir kritis, serta keterampilan integratif siswa dalam menyelesaikan soal-soal sains berbasis keislaman. Guru pembimbing dan panitia pelaksana mendampingi langsung jalannya simulasi guna memberikan arahan teknis dan evaluasi mendalam.

Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum, Abdul Rahman Tanjung, S.Pd, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi madrasah untuk mencetak prestasi terbaik pada ajang KSM tingkat kota hingga nasional.

“Dengan simulasi ini, kita berharap siswa lebih siap secara mental dan akademik. Selain itu, hasil simulasi akan menjadi acuan dalam memperbaiki strategi pembelajaran dan pendampingan,” ujarnya.

Kepala MTsN 1 Padangsidimpuan, Asriana, M. Ag, juga mengapresiasi semangat para siswa dalam mengikuti simulasi. “Kita yakin, dengan persiapan yang matang, MTsN 1 bisa kembali mengharumkan nama madrasah di tingkat yang lebih tinggi. Semoga hasilnya maksimal dan menjadi motivasi untuk terus berprestasi,” ungkapnya.

Kegiatan ini pun disambut antusias oleh para siswa. Mereka mengaku senang bisa mengasah kemampuan dalam suasana kompetitif yang positif. Simulasi pra-KSM ini diharapkan menjadi langkah awal sukses MTsN 1 Padangsidimpuan menuju ajang KSM tingkat Kota Padangsidimpuan dan selanjutnya ke tingkat provinsi bahkan nasional. (BRH)